Puding Karamel
Bahan karamel :
125 gr gula pasir
20 ml air 30 ml air panas
Puding :
4 btr telur
2 kuning telur
50 gr gula pasir
650 ml susu segar
1/2 sdt vanili
1/2 sdt garam
Cara membuat :
1. Karamel : jerang gula bersama 20 ml air di atas api kecil hingga gula leleh dan berwarna kecokelatan, tambahkan 30 ml air panas, aduk hingga rata.
2. Tuang karamel ke dalam mangkuk tahan panas, sisihkan.
3. Puding : kocok telur, gula, susu dan vanili hingga rata, saring. Tuang adonan ke dalam mangkuk cetakan berisi karamel.
4. Panaskan oven sampai 160 derajat Celcius, masukkan mangkuk adonan karamel yang telah diberi alas loyang berisi air, masak hingga matang.
5. Sajikan puding karamel dalam keadaan dingin.
Email to others Share
0 Comments :
Post a Comment
Back to Main Page